Kampung Inggris
  • Berita
  • Wisata
  • Kuliner
  • Edukasi
    • Bahasa Inggris
    • Bahasa Mandarin
    • Bahasa Korea
    • Bahasa Jerman
    • Bahasa Arab
  • Quiz
  • Index
No Result
View All Result
Kampung Inggris
No Result
View All Result
Kampung Inggris
Home Berita

Tips Liburan Aman dan Nyaman di Akhir Tahun

Nizar by Nizar
5 years ago
in Berita
0
Share on FacebookShare on Twitter

Contents

CEC Kampung Inggris – Halo Sobat Coupis Family.. Tidak terasa kita sudah sampai di bulan terakhir di tahun 2019 ini, jika mendekati akhir tahun seperti ini banyak tawaran untuk liburan baik itu dari teman, keluarga dan juga kekasih. Umumya akhir tahun juga bersamaan dengan libur akhir semester anak SMP dan SMA.

Jika Sobat Coupis ingin merencanakan liburan pada akhir tahun ini pastinya banyak hal yang harus dipersiapkan secara matang terlebih dahulu, mulai dari destinasi, transportasi dan juga akomodasi.

Nah, sebelum  kalian merencanakan liburan Sobat Coupis pasti sangat membutuhkan tips dan trik liburan di akhir tahun, agar liburan Anda berkesan, nyaman, aman, dan tentunya menjadi liburan yang tak terlupakan di akhir tahun.

Kali ini admin Coupis akan memberikan sedikit ulasan tips dan trik liburan di akhir tahun agar menjadi liburan yang aman dan nyaman, penasaran?  yuk simak ulasanya.

Advertisement. Scroll to continue reading.

1. Tentukan tujuan dan lama liburan

Merencanakan waktu liburan
Merencanakan waktu liburan Photo by Element5 Digital on Pexels.com

Hal pertama yang harus dipersiapkan adalah menetukan tujuan liburan Anda. Karena percuma jika kita akan berlibur tapi tidak mempunyai tujuan yang jelas tentu saja akan  menggangu waktu libur anda.  Jangan lupa untuk meminta saran kepada teman atau anggota keluarga lain.

Setelah disepakati ingin berlibur kemana jangan lupa mencari informasi tentang tempat wisata yang akan dituju untuk mencegah hal yang tidak diinginkan pada saat liburan di tempat tersebut. Sobat Coupis bisa googling atau sebatas mencari dari info dari kerabat atau teman yang sudah pernah berlibur ke tempat wisata tersebut.

Pastikan juga liburan kamu nanti tidak menyusahkan orang lain atau juga membuat Sobat Coupis bingung ingin mengunjungi tempat yang mana terlebih dahulu, jangan lupa untuk mengunjungi tempat wisata favorit yang sering dikunjungi oleh pata wisatawan.

RelatedPosts

Mendeskripsikan Jarak dalam Bahasa Inggris

5 Manfaat Menguasai Bahasa Inggris di Era Globalisasi, Ini Keuntungan yang Bisa Kamu Dapatkan

Ini Cara Unik Menikmati Tahun Baru

Setelah menetukan tempat wisata yang akan dituju untuk menghabiskan liburan, selanjutnya adalah memikirkan lamanya mengunjungi tempat wisata tersebut, agar sobat Coupis bisa merencanakan kegiatan apa saja yang akan dilakukan di tempat wisata tersebut.

2. Pilihlah tempat wisata yang sesuai kemampuan dan mudah dijangkau oleh kendaraan

pagoda beside body of water
Photo by Aron Visuals on Pexels.com

Akhir tahun merupakan ramai-ramainya orang untuk berlibur, kamu juga harus pintar menetukan tempat wisata yang mudah dijangkau oleh kendaraan dan tidak membahayakan keselamatan diri sendiri. Jika Sobat coupis memilih menggunakan mobil pastikan memilih tempat wisata yang bisa langsung dijangkau oleh mobil anda, atau kalau bisa tidak memilih tempat wisata yang harus oper kendaraan lain untuk bisa sampai ke lokasi wisata tersebut. Ini bisa menghemat budget anda.

Yang tidak kalah penting adalah pilihlah tempat wisata yang sesuai kemampuan kita, baik secara fisik dan finansial, jangan memilih tempat wisata yang terlalu ekstrem yang badan kita sendiri tidak bisa menjangkaunya, ini akan membuat liburan kita menjadi tidak nyaman dan aman, tentu saja akan menyusahkan orang lain. Kemampuan finansial juga sangat penting, jangan sampai kita berlibur sudah sampai tempat tersebut uang kita sudah habis, pikirkan biaya untuk pulang juga ya..!

3. Pilih transportasi terbaik

Memilih transportasi terbaik dan tepat untuk wisata
Memilih transportasi terbaik dan tepat untuk wisata, Photo by Elviss Railijs Bitāns on Pexels.com

Transportasi menjadi salah satu hal yang harus diperhatikan, setelah menentukan tujuan wisata tersebut jangan lupa untuk menentukan transportasi terbaik untuk menuju lokasi wisata yang anda pilih.

Jika Sobat Coupis memilih liburan akhir tahun ini menggunakan kendaraan pribadi ini merupakan pilihan terbaik, karena tidak ada transportasi terbaik selain kendaraan pribadi, kita tidak terpaku oleh jadwal keberangkatan seperti mode transportasi umum.

Namun jika Sobat Coupis lebih memilih menggunakan transportasi umum pastikan itu yang paling efisien dan yang pasti membuat kita nyaman dan aman. Jika menggunakan mode trasportasi umum pastikan untuk update terus jadwal keberangkatan dan kedatangan. Kemudian jangan lupa untuk booking tiket jauh jauh hari sebelum keberangkatan.

4. Pilih akomodasi terbaik

Sama dengan pesan tiket pesawaat atau kereta api, karena akhir tahun merupakan ramai-ramainya wisatawan, memesan hotel atau penginapan jauh-jauh hari merupakan opsi terbaik. Ini menghindari kehabisan kamar atau penginapan pada saat kita akan berangkat berlibur.

Memesan hotel jauh-jauh hari juga salah satu cara mendapat diskon dari hotel atau penginapan. Jangan lupa untuk memesan kamar atau penginapan yang sesuai kemampuan kita, yang terpenting adalah aman dan nyaman.

5. Mempersiapkan keberangkatan

Jika semuanya sudah fix selanjutnya adalah mempersiapkan keberangkatan. Upayakan mempersiapkan kebutuhan dan barang bawaan yang akan dibawa pada saat berlibur, bawa barang bawaan seperlunya yang itu memang penting dan diperlukan, jangan membawa barang yang tidak penting ini kan menambah beban tas anda yang akan dibawa.

Selain itu jangan lupa membawa peralatan-peralatan pendukung, seperti charger, power bank, tongsis, headset. Jangan lupa untuk selalu membawa peralatan medis pada saat berlibur, ini untuk berjaga-jaga saat diperjalanan.

6. Ketahui kondisi cuaca

woman with red umbrella standing at riverbank
Photo by Josh Hild on Pexels.com

Jika dalam bulan Desember ini merupakan tingginya curah hujan di seluruh Indonesia, ini sudah menjadi resiko jika ingin menikmati liburan pada akhir tahun. Pastinya Sobat Coupis tidak ingin jika waktu liburan anda terganggu karena hujan atau cuaca buruk, maka dari itu penting bagi anda untuk selalu memperhatikan cuaca sebelum berangkat liburan.

Selain itu penting juga membawa peralatan pendukung seperti jas hujan, payung, pakaian ganti, sepatu untuk ganti, admin sarankan jika berlibur pada musim hujan seperti ini tidak memakai sepatu, lebih baik memakai sendal saja, karena jauh lebih efisien dan tidak repot pada saat hujan turun.

Nah, itu tadi sedikit tips dan trik liburan akhir tahun yang admin coupis bagikan, jika Sobat Coupis memiliki tips dan trik lain jangan lupa untuk komentar pada kolom komentar di bawah, terima kasih dan selamat berlibur.

Baca juga :

  1. Kumpulan Ucapan Selamat Natal dalam Bahasa Inggris dan Terjemahannya
  2. Spot-spot Menarik di Pare untuk Kalian yang Instagramable
  3. 12 Pekerjaan Keren yang akan Menanti, jika Kamu Menguasai Bahasa Inggris
Tags: LiburanTipsWisata

RelatedPosts

Mendeskripsikan Jarak dalam Bahasa Inggris
Bahasa Inggris

Mendeskripsikan Jarak dalam Bahasa Inggris

Manfaat Menguasai Bahasa Inggris English
Berita

5 Manfaat Menguasai Bahasa Inggris di Era Globalisasi, Ini Keuntungan yang Bisa Kamu Dapatkan

Next Post

Keuntungan Liburan Dengan Menggunakan Jasa Tour Organizer

Liburan Lebih Bermanfaat Dengan Kursus di Kampung Inggris

Lakukan On Cam Lagi Demi Asah Kemampuan Berbahasa Inggris

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Ini Penggunaan Was dan Were yang Tepat, Contoh, dan Soal Latihan

Ini Penggunaan Was dan Were yang Tepat, Contoh, dan Soal Latihan

Soal Latihan Bahasa Inggris untuk Tes Kerja

Soal Latihan Bahasa Inggris untuk Tes Kerja

kalender Akademik 2023 Jatim

[Download] Kalender Pendidikan 2022/2023 Jawa Timur, Cek Hari Libur Sekolah

Announcement: Saat Pramugari / Flight Attendant Take Off

Announcement: Saat Pramugari / Flight Attendant Take Off

Announcement di Stasiun Kereta dalam Bahasa Inggris dan Terjemah

Announcement di Stasiun Kereta dalam Bahasa Inggris dan Terjemah

Contoh Soal Test Marlins Beserta Jawabannya

Contoh Soal Test Marlins Beserta Jawabannya

Sopankah, Ini Asal Mula Kata Fuck

Sopankah, Ini Asal Mula Kata Fuck

Mengenal kosakata pariwisata dalam bahasa Inggris.

Tourism: Kosakata Pariwisata dalam Bahasa Inggris

Mengenal kosakata pertanian dalam bahasa Inggris.

Agriculture: Kosakata Pertanian dalam Bahasa Inggris

kosakata benda-benda di taman dalam bahasa Inggris.

Things at Park: Kosakata Benda-benda di Taman dalam Bahasa Inggris

kosakata bagian pohon dalam bahasa Inggris

Parts of Tree: Kosakata Bagian Pohon dalam Bahasa Inggris

kosakata nama benda di ruang tamu dalam bahasa Inggris

Kosakata Nama Benda di Ruang Tamu dalam Bahasa Inggris

Mengenal istilah pemerintahan dalam bahasa Inggris.

Government: Mengenal Istilah Pemerintahan dalam Bahasa Inggris

contoh slogan pendidikan bahasa Inggris.

Contoh Slogan Pendidikan Bahasa Inggris

About Us

Website parekampunginggris.co adalah media belajar Bahasa Inggris online yang dikembangkan oleh Silvergen.id

Network

Kampung Inggris CECKampung Inggris
Yamaha DetaYamaha Deta
KatalogueKatalogue.id

Ads




Menu

  • Hubungi Kami
  • Blog
  • Advertise

Follow Us

  • Hubungi Kami
  • Blog
  • Advertise

© 2021 Kampung Inggris CEC - Informasi Seputar Kampung Inggris dan Edukasi Kampung Inggris CEC.

No Result
View All Result
  • Berita
  • Wisata
  • Kuliner
  • Edukasi
    • Bahasa Inggris
    • Bahasa Mandarin
    • Bahasa Korea
    • Bahasa Jerman
    • Bahasa Arab
  • Quiz
  • Index

© 2021 Kampung Inggris CEC - Informasi Seputar Kampung Inggris dan Edukasi Kampung Inggris CEC.