Sama-sama dalam Bahasa Inggris, Merespons Ucapan Terima Kasih

Bahasa Inggrisnya sama-sama yang populer adalah you’re welcome. Begini cara mengucapkan sama-sama dalam bahasa Inggris, merespons ucapan terima kasih.

Sama-sama dalam Bahasa Inggris, Merespons Ucapan Terima Kasih

Sama-sama dalam Bahasa Inggris, Merespons Ucapan Terima Kasih. Photo by Courtney Hedger on Unsplash

Ketika kamu sedang diberi suatu hadiah ataupun ada seseorang yang menolong kamu, kalimat apa yang sering kamu ucapkan? Dalam bahasa Inggris, biasanya kita mengatakan “you’re welcome” yang artinya ‘sama-sama’ atau ‘kembali kasih’.

Yuk pahami, cara mengucapkan sama-sama dalam bahasa Inggris, merespons ucapan terima kasih.

Peggunaan kata-kata atau kalimat yang monoton atau tetap dalam berbahasa Inggris cenderung membosankan. Sebaliknya, ungkapan yang variatif menimbulkan kesan yang lebih atraktif. 

Baca juga: Meminta, Menawarkan, dan Memberi Bantuan dalam Bahasa Inggris

Ucapan sama-sama dalam Bahasa Inggris

Bahasa Inggrisnya sama-sama yang populer adalah your welcome. Biasanya frasa ini digunakan untuk membalas ucapan terima kasih seseorang.

Namun, masih banyak frasa Bahasa Inggris sama-sama yang bisa digunakan. Berikut ini ucapan sama-sama dalam bahasa Inggris yang bisa kamu gunakan selain you’re welcome.

The pleasure is mine

Jika diterjemahkan, frasa Bahasa Inggris sama-sama satu ini memiliki arti ‘kesenangan adalah milikku’. Dengan frasa ini, kamu menyiratkan perasaan sukarela dan selalu siap sedia ketika membantu seseorang.

It is my pleasure

Frasa ini memiliki arti yang tidak jauh berbeda dengan frasa yang pertama. ‘It’s my pleasure’ tergolong sopan dan akan membuat bantuan yang kamu berikan terasa lebih tulus.

Glad to help

Frasa ‘glad to help’ merupakan frasa Bahasa Inggris sama-sama yang sederhana namun efektif. Mengucapkan frasa ini artinya kamu senang membantu lawan bicaramu dan membantunya merupakan pengalaman yang menyenangkan.

Baca juga: Contoh Dialog Formal dan Informal Introductions

The feeling is mutual

Senang bukan rasanya jika perasaanmu berbalas? Dengan mengucapkan frasa Bahasa Inggris sama-sama yang satu ini, orang yang kamu bantu pasti akan merasakan senang. Sebab, kamu juga membantunya dengan senang hati.

I’m happy to be of assistance

Setelah mengerjakan tugas dari atasanmu, frasa Bahasa Inggris sama-sama satu ini sangat tepat untuk membalas ucapan terima kasih darinya.

No need at all

Frasa ini dapat kamu ucapkan ketika atasanmu berterima kasih atas bantuanmu. Dengan frasa ini, kamu ingin menekankan bahwa tidak perlu repot-repot mengucapkan terima kasih karena itu sudah menjadi tugasmu atau kamu selalu siap membantu.

That’s what good colleagues do

Frasa ini dapat kamu ucapkan ketika kamu membantu pekerjaan rekan kerjamu. Jika diterjemahkan, frasa ini artinya ‘itulah yang dilakukan rekan kerja yang baik’.

I’m glad that you’re satisfied

Jika atasanmu berterima kasih atas pekerjaan yang telah kamu lakukan, kamu mungkin ingin menanggapinya dengan sopan namun tetap profesional.

Frasa ini adalah cara yang bagus untuk memberi tahu atasan Anda bahwa pendapat dan kepuasan mereka penting bagimu.

I am here to help

Frasa ini dapat kamu ucapkan kepada atasanmu. Dengan ucapan ini, kamu ingin memberitahu atasanmu bahwa pekerjaan yang diberikannya merupakan hal yang penting bagi kariermu kedepannya.

Anytime

Dalam Bahasa Indonesia, ‘anytime’ artinya kapan pun. Frasa sederhana ini dapat membuat keluarga atau teman kamu tahu bahwa kamu dapat mereka andalkan kapan saja mereka membutuhkan bantuan.

It was nothing

Frasa satu ini akan terdengar arogan jika kamu mengucapkannya dalam konteks formal, namun ‘it was nothing’ dapat menjadi frasa yang hangat dalam konteks informal. Dengan frasa ini, kamu menyiratkan bahwa membantu mereka bukanlah hal yang berat.

Baca juga: 85 Cara Lain Mengucapkan Terimakasih dalam Bahasa Inggris

I know you’d do the same for me

Jangan ucapkan frasa ini pada atasanmu, kamu akan dinilai tidak sopan jika mengucapkannya. Namun, frasa ini merupakan pilihan yang tepat jika mengucapkannya pada teman dekat. Frasa ini dapat memberi tahu temanmu bahwa kamu bisa selalu mereka andalkan jika membutuhkan bantuan.

You’ll get my bill in the morning

Siapa yang tidak senang dengan humor? Frasa Bahasa Inggris sama-sama ini mengandung humor di dalamnya. Kamu tidak benar-benar menagih bayaran pada orang yang kamu bantu, tapi kamu ingin menyiratkan bahwa kamu senang membantu mereka.

You deserve it

Semua orang senang menerima hadiah, apalagi menerima hadiah setelah melakukan pekerjaan yang berat.

Frasa ini dapat kamu ucapkan ketika seseorang berterima kasih atas hadiah yang kamu berikan dan kamu memberikannya sebagai bentuk apresiasi. Dalam bahasa Indonesia, ‘you deserve it’ artinya kamu layak menerimanya.

Kosakata Merespons Ucapan Terima Kasih

Ungkapan terima kasih dalam Bahasa Inggris, secara umum adalah menggunakan kata “thank you”.

Sedangkan, dalam menjawab atau merespon ungkapan terima kasih banyak sekali jawaban yang bisa kita pakai untuk membalas ungkapan terima kasih yang orang katakan kepada kita. Berikut ini kosakata merespons ucapan terima kasih.

Kosakata Ucapan Sama-sama dalam Bahasa Inggris

  1. You are welcome. – Sama-sama.
  2. You’re welcome. – Sama-sama.
  3. You’re very welcome. – Terima kasih kembali.
  4. You’re most welcome. – Terima kasih kembali.
  5. Sure! – Tentu saja!
  6. Anytime! – Kapanpun!
  7. Not at all! – Tidak apa-apa.
  8. Absolutely! – Tentunya!
  9. Of course! – Tentu saja!
  10. Sure thing! – Tentunya!
  11. No worries! – Tidak apa-apa!
  12. No problem. – Tidak masalah.
  13. No big deal! – Bukan hal yang besar!
  14. Not a problem. – Tidak masalah.
  15. Don’t mention it! – Terima kasih kembali.
  16. Don’t worry about it! – Makasih kembali.
  17. It was nothing. – Tak apa-apa.
  18. It’s no bother. – Tak masalah.
  19. Sure, no big deal. – Tentu, tidak masalah.
  20. That’s alright. – Tidak apa-apa.

Kosakata Ucapan Sama-sama dalam Bahasa Inggris

  1. That’s okay. – Tidak apa-apa.
  2. You got it. – Sama-sama.
  3. You’ve got it. – Sama-sama.
  4. Pleasure! (Dengan senang hati!)
  5. My pleasure! – Dengan senang hati!
  6. It’s my pleasure. – Dengan senang hati.
  7. The pleasure is mine. – Dengan senang hati.
  8. The pleasure is all mine! – Dengan senang hati.
  9. Glad to help! – Senang bisa membantu!
  10. Glad I could help. – Senang bisa menolong.
  11. Always glad to help you. – Selalu senang membantumu.
  12. Happy to help! – Senang membantu!
  13. Happy I could help. – Senang bisa membantu.
  14. I’m glad to help. – Aku dengan senang hati membantu.
  15. I’m happy to help. – Aku membantu dengan senang hati.
  16. I am here to help. – Saya di sini untuk membantu.
  17. No need to thank me. – Tidak perlu berterima kasih.
  18. It was the least I could do. – Setidaknya itu yang bisa kulakukan.
  19. It’s not a problem for me. – Itu tak masalah bagiku.
  20. It wasn’t a problem for me. – Itu tak jadi masalah bagiku.
  21. I am happy to be of assistance. – Saya senang bisa membantu.
  22. I’m sure you’d do the same for me. – Aku yakin kamu akan melakukan hal yang sama untukku.
  23. I know you’d do the same for me. – Aku tahu kamu akan melakukan hal yang sama untukku.

Semoga bermanfaat...

Tommy Gandes

I am an experienced SEO Consultant. Digital Marketer. Professional Blogger & addicted Web Developer. Creator. Korean drama fans. Introvert. Fixers. Travel ninja. Thinker.

Lebih baru Lebih lama