Past Continuous Tense, Rumus, Fungsi, dan Contoh Kalimat

 

Past continuous tense dipakai untuk menjawab pertanyaan, "What was happening"

Kampung Inggris CEC Past continuous berasal dari dua kata yaitu past yang berarti lampau atau sudah berlalu, dan continuous yang berarti sedang.

Jadi past continuous tense adalah bentuk sedang untuk waktu lampau, dengan kata lain digunakan untuk menyatakan keadaan sedang berlangsung pada lampau.

Past continuous tense dipakai untuk menjawab pertanyaan, “What was happening“. Rumusnya:

S + was/were + V-ing

Contoh kalimat:

  1. We were going to Kediri
  2. I was studying English
  3. She was working at the school
  4. They were playing football at 4 o’clock last Sunday noon.
  5. He was doing his homework at 7 o’clock this morning.

Dari contoh di atas, maka disimpulakan jika was digunakan untuk he, she, it, nama diri tunggal atau kata benda tunggal lainnya. Sedangkan were digunakan untuk subjek we, you, they, atau subjek jamak.

Kalimat Negatif

Rumus dari kalimat past continuous tense adalah:

S + were/was + not +V-ing

contoh:

  1. I was not listening to the radio.
  2. He wasn’t doing his homework.
  3. We weren’t playing football at 4 o’clock last Sunday noon.
  4. You were not swimming at 10 o’clock last night.

Kalimat Tanya/Interrogative

Yes/no questions

Kalimat tanya yang dibentuk dengan memindahkan auxiliary ke depan subjek disebut dengan yes/no questions atau pertanyaan yang jawabanya cukup “ya” dan “tidak”.

Cara membuat kalimat tanya pada past continuous tense yaitu dengan memindahkan auxiliary verb depan subjek kalimat. Rumusnya:

Was/were + S + V-ing?

Contoh:

  1. Was Ana working at school?
    Dijawab dengan, “Yes, she was“.
  2. Were you learning very fast?
    Dijawab dengan, “No, I wasn’t“.
  3. Were they watching the football game at 8 o’clock last night?
    Dijawab dengan, “Yes, they were“.

WH Questions

Pertanyaan yang diawali dengan WH (what, when, why, where, who, whom, atau how) disebut dengan WH questions.

Berbeda dengan yes/no questions, WH questions memerlukan jawaban berupa informasi.

WH questions dibentuk dengan menambahkan WH yang sesuai di depan auxiliary verb. Rumusnya:

WH + was/were + S + V-ing?

Contoh:

  1. What were you doing at 7 o’clock this morning?
    Jawabnya: I was having breakfast.
  2. How were you learning?
    Jawabanya: I was learning very fast.
  3. What was she doing at 8 o’clock last Sundy noon?
    Jawabnya: She was swimming.

Kalimat Tanya Negatif/Negative Interrogative

Kalimat tanya negatif pada past continuous tense bisa dengan menggunakan rumus:

Wasn’t/weren’t + S V-ing?

Contoh:

  1. Weren’t you listening to the radio at 7 o’clock this morning?
  2. Wasnt they playing basketball at 4 o’clock last Sunday noon?

Fungsi Past Continuous Tense

Past Continuous Tense digunakan untuk:

  1. Menyatakan suatu kegiatan atau perbuatan yang sedang berlangsung atau sedang dilakukan pada waktu yang tidak tentu pada masa lampau.
  2. Menyatakan suatu kejadian atau tindakan yang sedang berlangsung atau sedang dilakukan pada waktu tertentu di masa lampau.
  3. Menyatakan suatu peristiwa yang sudah dimulai terlebih dahulu dan sedang berlangsung ketika peristiwa lain terjadi. Kegiatan pertama yang sudah dimulai dan sedang berlangsung itu dinyatakan dengan past continuous tense, sedangkan peristiwa kedua yang sedang terjadi kemudian dinyatakan dengan past tense.

Itulah tadi penjelasan singkat mengenai Past Continuous Tense, Pola dan Penggunaan semoga bermanfaat.

Jangan lupa bahagia, sehat selalu, dan share artikel ini agar kalian dan teman kalian selalu update berita, informasi seputar Kediri dan sekitarnya. Serta, aktifkan tombol loncengnya “Turn on Post Notifications” biar selalu update info dari parekampunginggris.co

 

Tommy Gandes

I am an experienced SEO Consultant. Digital Marketer. Professional Blogger & addicted Web Developer. Creator. Korean drama fans. Introvert. Fixers. Travel ninja. Thinker.

Lebih baru Lebih lama