Mengenal nama tempat dan ruangan di sekolah dalam Bahasa Inggris. Dalam belajar bahasa Inggris, menghafal dan memahami kosakata merupakan metode yang sangat penting.
Selain menambah pundi-pundi vocabulary, kamu akan paham juga dalam membuat susunan kalimat.
Kesempatan kali ini kita akan membahasa nama tempat dan ruangan di sekolah dalam Bahasa Inggris. Hal tersebut berkaitan dengan yang ada ada di dalam kelas.
Misalnya, benda-benda yang ada disana hingga kegiatan yang mungkin dilakukan di dalam kelas.
Nama Tempat dan Ruangan di Sekolah
Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini nama tempat dan ruangan di sekolah atau classroom vocabulay yang bisa kamu pelajari.
Baca juga: Macam-macam Kosakata Sehari-hari Bahasa Inggris Beserta Artinya
Benda di Dalam Kelas (The Things in The Classroom)
- Board : Papan
- Book : Buku
- Chalk : Kapur
- Clock : Jam dinding
- Desk : Meja
- Eraser : Penghapus
- Flag : Bendera
- Globe : Globe, bola dunia.
- Map : Peta
- Microscope : Mikroskop
- Notebook : Buku catatan
- Pen : Pena
- Projector : Proyektor
- Ruler : Penggaris
- Seat : Bangku, tempat duduk
Orang-orang di Dalam Kelas (People in the Classrom)
- Teacher : Guru
- Teacher’s aide : Asisten guru
- Homeroom teacher : Wali kelas
- Student : Siswa, murid
- Classmate : Teman sekelas
- Class leader : Ketua kelas
- Treasurer : Bendahara
- Group leader : Ketua kelompok
- Group member : Anggota kelompok
Kosakata Nama Ruangan di Sekolah (Room Name Vocabulary in School)
- Classroom : Kelas
- Staffroom : Ruang TU
- Headmaster’s room : Ruang kepala sekolah
- Teacher’s room : Ruang guru
- Library : Perpustakaan
- Language Laboratory : Laboratorium bahasa
- Computer room : Ruang komputer
- Hall : Aula
- Science Laboratory : Laboratorium IPA
- OSIS room : Ruang OSIS
- School Medical Room : Ruang UKS
- Canteen : Kantin
- Parking area : Tempat parkir
- Garden : Kebun
- School Yard : Halaman sekolah
Baca juga: 125+ Kosakata Bahasa Inggris tentang Makanan
Contoh Kalimat Nama Ruangan di Sekolah
- I just bought iced tea and some biscuits from canteen.
- (Aku baru saja membeli es teh dan beberapa biskuit dari kantin.)
- She needs to meet Miss Syahara at the teacher’s room after break.
- (Dia perlu bertemu Bu Syahara di ruang guru setelah istirahat.)
- You have to make sure that the books you borrow from the library are not damaged.
- (Kamu harus memastikan bahwa buku yang kamu pinjam dari perpustakaan tidak rusak.)
- Please meet me at the hall after school.
- (Tolong temui aku di aula sepulang sekolah.)
- I just lost my new watch at the parking area this morning.
- (Aku baru saja kehilangan arloji baruku di area parkir pagi ini.)
Semoga bermanfaat.